PENGENDALI SENJATA DENGAN HEAD GAZE MENGGUNAKAN METODE EIGENFACE DAN IRIS GAZE MENGGUNAKAN HOUGH CIRCLE TANSFORM
Author : Nikmatuz Zahroh Alnita  , Dadet Pramadihanto, Dwi Kurnia Basuki

Abstrak

Dewasa ini perlu dikembangakan bagaimana senjata dapat berinteraksi dengan manusia secara lebih mudah. Dalam Proyek Akhir ini dibuat suatu perangkat lunak yang dapat mengidentifikasi pergerakan obyek sebagai kontrol animasi senjata. Sehingga dengan penggunaan head and iris gazing diharapkan mampu membantu user menggunaakan senjata. Pada aplikasi ini digunakan head gazing yaitu mengikuti pergerakan kepala, maka sangat penting untuk mendapatkan pose kepala saat ini. Pose ini didapatkan dengan memanfaatkan nilai eigenface yang biasanya digunakan untuk identifikasi wajah. Dengan membandingkan nilai eigenface data saat ini dengan data real time menggunakan euclidean distance maka didapatkan pose wajah saat ini. Untuk mendapatkan data yang digunakan terlebih dahulu diperlukan object detection. Metode yang digunakan untuk mengidentifikasi objek kepala dan mata adalah metode viola jones yang memanfaatkan haar-like feature classifier yang memiliki tingkat keberhasilan pendeteksian hingga 90%. Langkah terakhir adalah pengambilan keputusan kombinasi pergerakan kepala dan mata sebagai input pergerakan animasi senjata. Dari hasil pengujian yang telah dilakukan, sistem ini memiliki tingkat keakuratan dalam mendeteksi pergerakan kepala sebesar 65% dan tingkat keakuratan dalam mendeteksi pergerakan mata sebesar 80%.


ANALISA DAN FABRIKASI SUSPENSI MOBIL LISTRIK TIPE VAN 12 PENUMPANG

Author : Muhammad Renaldy  , R.Sanggar Dewanto, Himmawan Sabda Maulana

Abstrak

Dalam beberapa dekade terakhir, perhatian terhadap lingkungan mendorong pengembangan kendaraanlistrik sebagai solusi ramah lingkungkan yang efisien. Mobil listrik tipe van 12 penumpang memiliki potensi besar dalam transportasi umum, namun kenyamanan dan stablitas perlu ditingkatkan melalui sistem suspensi yang optimal. Proyek ini merancang dan memfabrikasi sistem suspensi Double Wishbone dengan konfigurasi Independent Wheel Drive, yang memungkinkan pergerakan roda secara independen untuk meingkatkan stabilitas dan efesiensi energi. Pengujian beban menunjukan kompresi shockberaker dari 13.2 mm menjadi 9.8 mm pada beban 300kg, sedangkan uji rebound statik menghasilkan rata rata waktu redaman dari 3,24 hingga 3,70 detik sesai dengan peningkatan beban. Ground clearance kendaraan menurun dari 27 cm menjadi 24 cm setelah pemasangan baterai seberat 1000kg. Hasil ini membuktikan bahwa sistem suspensi yang dirancang dapat meredam getaran secara efektif dan mempertahankan kenyamanan serta kestabilan kendaraan listrik.


PEMODELAN GERAK TARI TRADISIONAL: SEGMENTASI DAN SIMULASI TARI TRADISIONAL

Author : Rahadian Rayhan Wibisono  , Dadet Pramadihanto, Artiiarini Kusuma N.

Abstrak

Indonesia merupakan negeri yang memiliki warisan kebudayaan yang amat beragam. Mulai dari bahasa, adat istiadat, hingga kesenian. Salah satu kesenian yang dimiliki Indonesia adalah seni tari. Dan di berbagai wilayah-wilayah di Indonesia mempunyai kebergaman wilayahnya. Tari Remo dari Jawa timur, Tari Serimpi dari Yogyakarta, Tari Topeng dari Cirebon, dan masih banyak lagi. Akan tetapi, seiring berkembangnya zaman, tarian tradisional semakin ditinggalkan masyarakat hingga timbul kurangnya pengetahuan masyarakat tentang budaya tari di Indonesia, khususnya di Pulau Jawa. Oleh karena itu, dikembangkan inovasi dalam pengenalan Tari Jawa menggunakan teknologi yang terbarukan agar lebih menarik dan interaktif. Salah satunya adalah dengan mengimplementasikan gerakan tari pada 3D Human Model. Dengan menggunakan 3D Human Model dapat mengenali tarian yang dibuat menjadi sequence gerakan dengan dimasukkan data base yang telah melalui proses decomposisi tarian, lalu dari data base dibuat sebuah composisi tari dengan begitu setiap sequence gerakan dapat dipelajari dan dibuat analisa pola gerakan dengan menggunakan alat Motion Capture untuk mendapatkan data yang akurat.


RANCANGAN APLIKASI MANAJEMEN PEMELIHARAAN PERALATAN FIDS BERBASIS WEB UNTUK MENGOPTIMALKAN TINGKAT KETERSEDIAAN DI BANDARA SOEKARNO-HATTA

Author : Dori Adi Wibowo  , Akuwan Saleh, M. Zen Samsono Hadi

Abstrak

Seorang teknisi penerbangan diwajibkan untuk melaksanakan kegiatan pemeliharaan, perbaikan, dan evaluasi kinerja peralatan yang menjadi tanggung jawab dari unit kerjanya. Kegiatan pemeliharaan ini mengacu kepada SKEP 157/IX/2003. Dalam pelaksanaan kegiatan sehari-hari, teknisi menemui kendala yakni kegiatan pemeliharaan rutin terlewat karena kesibukan yang lain, lupa mencatat logbook kegiatan, penanganan kerusakan yang lama, dan juga melakukan rekapitulasi laporan bulanan dalam hal menghitung availability peralatan. Rancangan aplikasi ini menawarkan solusi untuk kendala diatas. Diantaranya mengorganisir jadwal pemeliharaan peralatan, sehingga diharapkan kegiatan pemeliharaan dapat berjalan tepat waktu dan hasilnya dicatat kedalam sebuah database. Selanjutnya membantu proses troubleshoot kerusakan peralatan dengan menyajikan data riwayat kerusakan peralatan dan langkah untuk menanganinya sehingga proses penanganan lebih cepat dan tingkat ketersediaan peralatan pun meningkat. Dan membantu teknisi dalam menghitung tingkat ketersediaan (availability) peralatan. Rancangan aplikasi ini menjalankan program berbasis web untuk menulis, merubah, menghapus, dan menampilkan database. Server aplikasi dan server database dijalankan dalam sebuah PC (localhost) memanfaatkan fitur dari aplikasi XAMPP. Hasil akhir dari aplikasi manajemen pemeliharaan peralatan Filght Information Display System mampu menampilkan data kegiatan preventive maintenance, memberikan informasi troubleshooting dengan tingkat akurasi 87% terhadap peralatan yang dilakukan maintenance, serta memberikan informasi berupa dashboard yang cukup informatif terhadap waktu downtime (peralatan tersebut harus off) selama pelaksanaan kegiatan preventive maintenance dengan tingkat informatif aplikasi tersebut sebesar 87%.


OTOMATISASI PERANGKAT LISTRIK MENGGUNAKAN PROTOKOL ESP NOW DAN MQTT

Author : Affandik Ahmad Wicaksono  , Rusminto Tjatur Widodo, Akhmad Hendriawan

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan perangkat keras dan perangkat lunak sistem IoT rumah pintar dengan menggunakan protokol komunikasi ESP NOW dan MQTT sebagai kerangka kerja utama. Sistem ini dibangun menggunakan board mikrokontroler ESP32 dan ESP8266 dari Espressif, yang dipilih karena biaya yang terjangkau, kemampuan yang memadai, serta keandalan dalam komunikasi nirkabel. Perangkat ini juga dilengkapi dengan user interface yang dibuat menggunakan platform web yang bernama Home Assistant. Perangkat dirancang agar dapat diakses secara fleksibel kapan saja dan di mana saja, dengan harapan dapat meningkatkan kenyamanan pengguna dalam mengelola perangkat listrik rumah tangga secara otomatis. Efektivitas protokol ESP NOW dan MQTT dalam mendukung aplikasi rumah pintar akan dievaluasi berdasarkan kinerja sistem dan kenyamanan pengguna. Pemilihan dan desain perangkat didasarkan pada pertimbangan biaya, kemampuan, dan keandalan komponen.