FILM MONTASE: IN THE PAST
Author : Afifatul Azizah  , Hestiasari Rante, Dwi Susanto

Abstrak

Film merupakan bagian dari karya cipta seni sebagai komunikasi massa audio visual untuk menyampaikan suatu pesan. Salah satu tahapan dalam pembuatan film yakni editing. Editing film merupakan proses penyatuan shot-shot yang terpisah hingga menjadi cerita yang utuh. Dalam editing terdapat teknik editing montase atau montage yang berasal dari gagasan sineas asal Rusia yaitu Sergei Eisenstein, dengan teori konflik dimana sebuah pemikiran (tesis) ditabrakan dengan pemikiran lain (antisintesis) menjadi pemikiran yang lebih mendalam (sintesis). Hal tersebut membuat emosi dan seharusnya membangun aspek intelektual dengan memberikan gambaran yang komperehensif suatu peristiwa kepada penonton, yang mana tidak dapat dijelaskan pada sekali shot. Oleh karena itu, diperlukan pembahasan lebih detail dalam teknik editing montase, dengan tidak hanya memahami satu gambar melainkan memahami beberapa gambar yang menghasilkan makna yang lebih dalam.


RANCANG BANGUN BATTERY CHARGING MENGGUNAKAN METODE MULTI STEP CONSTANT CURRENT – CONSTANT VOLTAGE (MCC-CV) DENGAN KONTROL FUZZY LOGIC PADA BATERAI LEAD ACID

Author : Ahmad Dzihan Alifi  , Suhariningsih, Mochamad Ari Bagus Nugroho

Abstrak

Penggunaan sumber daya energi terbarukan sedang banyak dikembangkan di Indonesia dan salah satunya yaitu energi surya. Negara Indonesia mendapat jumlah cahaya matahari yang melimpah, karena memiliki iklim tropis dimana penyinaran matahari tersedia hampir sepanjang tahun. Oleh karena itu energi surya sangat cocok untuk dimanfaatkan di Indonesia sebagai sumber daya energi terbarukan. Namun, kondisi cuaca yang tidak menentu terutama pada musim hujan dapat mempengaruhi intensitas cahaya matahari yang diserap oleh panel surya yang menyebabkan proses charging baterai tidak maksimal sehingga diperlukan metode charging yang relatif cepat untuk menangkal kondisi cuaca yang tidak menentu tersebut. Oleh karena itu, pada proyek akhir ini panel surya digunakan sebagai sumber energi listrik yang kemudian akan disimpan pada baterai lead acid. Keluaran panel surya yang bervariasi akan disalurkan ke SEPIC Converter untuk diatur keluaran tegangannya menggunakan metode charging Multi Step Constant Current – Constant Voltage (MCC-CV). Untuk menjaga supaya tegangan dan arusnya konstan, digunakan algoritma Fuzzy Logic Controller (FLC) sebagai sistem kontrol. Setelah dilakukan pengujian close loop dengan power supply, sistem dapat bekerja sesuai dengan metode MCC-CV yang digunakan dan dapat melakukan charging lebih cepat dibandingkan metode CC-CV, dengan selisih sebesar 15,34 menit pada tegangan awal baterai 12,08V, sedangkan pada tegangan awal baterai 12,17V, didapatkan selisih durasi charging terhadap metode CC-CV sebesar 7,17 menit. Pada kedua pengujian tersebut didapatkan nilai error rata-rata masing-masing sebesar 0,3% dan 0,37%, dengan efisiensi konverter rata-rata masing-masing sebesar 80,39% dan 79,46%.


SISTEM MEKANIK PADA STAIR CLIMBER WHEELCHAIR DENGAN MENGGUNAKAN METODE THREE WHEEL LOPE

Author : Heru Antono  , Endah Suryawati Ningrum, Didik Setyo Purnomo

Abstrak

Belum semua fasilitas di Indonesia memiliki sarana agar pemakai kursi roda dapat mengakses fasilitas tersebut secara leluasa. Kendala yang dihadapi terutama belum adanya jalur khusus untuk memasukinya, sehingga terpaksa harus menaiki tangga. Masalahnya, kursi roda konvensional tidak memiliki kemampuan untuk menaiki anak tangga. Pergerakan roda untuk menaiki tangga dan sistem keseimbangan duduk pasien menjadi masalah utama dalam penelitian ini. Tujuan penelitian ini adalah membuat purwa rupa sistem mekanik dan elektris pada kursi roda sehingga dapat menaiki tangga yang cukup dikendalikan dengan tombol. Pada sistem mekanik, desain roda menggunakan three wheel atau sistem tiga roda yang disusun secara paralel berbentuk segitiga untuk menaiki tangga dengan kemiringan tidak lebih dari 30 derajat. Untuk menyeimbangkan posisi pengguna, di bawah kursi dipasang sistem ulir sebagai pengatur sudut kemiringan kursi dengan pitch ulir sebesar 7mm dan berdiameter 1 inchi. Desain mekanik ini memperhitungkan penentuan Center of Gravity (CoG) agar stabilitasnya tetap terjamin baik saat translasi maupun pergerakan menanjak. Purwarupa kursi roda ini dapat menjadi sarana penunjang mobilitas bagi penyandang tuna daksa untuk bergerak pada fasilitas umum.


DESAIN DAN IMPLEMENTASI AUTOMATIC TRANSFER SWITCH BERBASIS MIKROKONTROLER UNTUK LABORATORIUM RENEWABLE ENERGY GEDUNG PASCASARJANA PENS

Author : Moh. Alfan Alfian  , Novie Ayub Windarko, Suhariningsih

Abstrak

Abstrak Laboratorium Renewable Energy Jurusan Teknik Elektro Industri, Politeknik Elektronika Negeri Surabaya merupakan tempat bagi para mahasiswa dalam melakukan studi, praktikum maupun penelitian dengan listrik sebagai kebutuhan utamanya. Tanpa listrik, kegiatan-kegiatan tersebut akan terhenti. Sebagaimana diketahui, listrik di Indonesia dilayani oleh Perusahaan Listrik Negara yang merupakan satu-satunya perusahaan terbesar yang menyediakan listrik untuk Indonesia. Sehingga ketika terjadi pemadaman akibat adanya perawatan, tidak ada suplai daya cadangan yang dapat melayani. Kalaupun ada, itu berupa cadangan energy dari PV yang penyimpanan daya listriknya masih terbatas. Selain itu perlu peran manusia dalam mengoperasikannya. Pengoperasian oleh manusia memiliki banyak kelemahan. Untuk itu, perlu adanya sebuah alat atau sistem yang dapat menggantikan kerja yang dilakukan secara manual oleh manusia menjadi otomatis. Automatic Transfer Switch (ATS) merupakan salah satu solusi pemecahan masalah ini. ATS ini akan menggantikan peran operator pv yang harus siaga saat terjadi pemadaman pada sumber utama listrik yaitu PLN. Dengan kecepatan perpindahan Switch sampai 2 second, dan ketika terjadi perpindahan terdapat drop tegangan sebesar 4 volt. Pekerjaan yang digantikan oleh ATS dari operator di antaranya menyalakan panel surya saat terjadi pemadaman (switching pv), memantau kondisi baterai pv dan siap menyuplai daya, memindahkan saklar beban utama dari sumber listrik PLN ke panel surya maupun sebaliknya serta mematikan pv saat sumber listrik PLN sudah kembali menyuplai daya.


RANCANG BANGUN DATA TRAFFIC METERING SYSTEM DENGAN METODE PASSIVE MONITORING

Author : Angga Ervian  , Amang Sudarsono, Idris Winarno

Abstrak

Masyarakat Indonesia sekarang ini sedang marak berkomunikasi menggunakan aplikasi perpesanan instan. Sejumlah biaya dibayarkan oleh pengguna layanan agar dapat menggunakan aplikasi perpesanan instan untuk berkomunikasi via Internet. Namun pada beberapa waktu yang lalu terdapat kasus gangguan pada salah satu layanan yang populer di Indonesia, Blackberry. Gangguan layanan yang terjadi hingga lima kali dalam waktu satu tahun dan tidak ada ganti rugi atas kejadian tersebut. Pihak operator penyedia Internet di Indonesia tidak bisa mengklaim kerugian yang dialami konsumen kepada Blackberry, Ltd. Karena itu perlu adanya data trafik yang valid disertai tarif terhadap trafik tersebut. Pada penelitian ini dibangun sebuah aplikasi untuk membantu pentarifan penggunaan Internet. Pada aplikasi ini pentarifan dilakukan berdasarkan klasifikasi trafik data terhadap nomor port yang tertera di TCP dan UDP header. Klasifikasi trafik data umumnya berhasil terhadap aplikasi atau layanan yang menggunakan nomor port default yaitu yang memang seharusnya berjalan pada well-known port. Trafik data aplikasi yang berjalan di nomor registered port juga dapat terbaca. Beberapa aplikasi yang berjalan di jangkauan nomor port ini tidak hanya menggunakan satu port tetapi menggunakan nomor port yang acak sehingga susah diketahui.