INTEGRATED AIR QUALITY MONITORING USING SEMANTIC WEB OF THING
ABSTRAK
Udara merupakan salah satu sumber daya alam yang paling penting bagi keberadaan makhluk hidup di bumi ini. Semua organisme hidup membutuhkan kualitas udara yang baik bebas dari gas berbahaya untuk melanjutkan hidup mereka. Beberapa organisasi telah membuat sistem monitoring dengan struktur data yang berbeda tanpa adanya standar penyamaan. Di sisi lain, manusia masih membutuhkan waktu untuk menafsirkan data-data sensor untuk mendapatkan informasi. Linked Data merupakan metode untuk merepresentasikan dan menghubungkan data terstruktur pada web. Data terstruktur tersebut diintegrasikan dengan Semantic Sensor Web (SSW) yang dipublikasikan pada beberapa format sehingga mudah dibaca mesin dan dapat dihubungkan ke data terstruktur lainnya. Kemudian, untuk menyajikan data yang aktual, sistem monitoring didesain untuk menerima data secara terus-menerus, diquery secara real-time dan dibagikan melalui sosial media.
[DOWNLOAD ABSTRACT]Kategori
D3 Teknik ElektronikaD3 Teknik Telekomunikasi
D3 Teknik Elektro Industri
D3 Teknik Informatika
D3 Teknologi Multimedia Broadcasting
D4 Teknik Elektronika
D4 Teknik Telekomunikasi
D4 Teknik Elektro Industri
D4 Teknik Informatika
D4 Teknik Mekatronika
D4 Teknik Komputer
D4 Teknik Teknologi Game
S2 Teknik Elektro
S2 Teknik Informatika dan Komputer