SISTEM REKOGNISI GESTURE INERSIA UNTUK KONTROLER QUADCOPTER
ABSTRAK
Proyek akhir ini bertujuan untuk membuat sebuah Remote Gestur Inersia yang mempunyai kemampuan untuk merekognisi gerakan yang digunakan untuk mengontrol gerakan dari sebuah UAV (Unmanned Aerial Vehicle) dalam hal ini ialah quadcopter dengan lebih mudah dan intuitif. Remote ini mempunyai bentuk fisik seperti remote televisi yang didalamnya terdapat sensor IMU (Inertial Measurement Unit) yang terdiri dari accelerometer dan gyroscope, mikrokontroler, dan bluetooth untuk sarana komunikasi data. Data sensor IMU yang dibaca oleh mikrokontroler akan diproses untuk mendapatkan data real akselarasi (akselarasi tanpa terpengaruh gravitasi) kemudian dilakukan pengintegralan ganda terhadap data real akselarasi untuk mendapatkan trajectory dari gerakan yang dilakukan oleh remote. Data hasil proses mikrokontroler dikirimkan ke PC (Personal Computer) untuk dilakukkan rekognisi gesture dengan menggunakan metode Template Matching. Apabila gerakan berhasil direkognisi/dikenali maka perintah command pergerakan akan dikirimkan ke quadcopter. Hasil pengujian keseluruhan proses pengenalan gerakan pada proyek akhir ini menunjukkan bahwa keseluruhan proses estimasi posisi/trajectory dan algoritma Template Matching cukup untuk digunakan mengenali gerakan-gerakan sederhana seperti gerakan lurus vertikal, horisontal, diagonal dan garis melengkung dengan keakuratan mencapai 96%.
[DOWNLOAD ABSTRACT]Kategori
D3 Teknik ElektronikaD3 Teknik Telekomunikasi
D3 Teknik Elektro Industri
D3 Teknik Informatika
D3 Teknologi Multimedia Broadcasting
D4 Teknik Elektronika
D4 Teknik Telekomunikasi
D4 Teknik Elektro Industri
D4 Teknik Informatika
D4 Teknik Mekatronika
D4 Teknik Komputer
D4 Teknik Teknologi Game
S2 Teknik Elektro
S2 Teknik Informatika dan Komputer