MATA DEWA (KAMERA 360 UNTUK TIM SAR)
ABSTRAK
Berdasarkan geologi, Indonesia terletak diantara 3 lempeng aktif dunia yaitu Eurasia, Indo-Australia dan Pasifik. Dengan posisinya yang berada pada pertemuan ketiga lempeng tadi atau biasa disebut dengan daerah ring of fire, menjadikan Indonesia sebagai negara dengan jumlah gunung berapi yang paling banyak di dunia. Tercatat, 130 gunung berapi atau 10% dari jumlah keseluruhan gunung berapi dunia terdapat di Indonesia. Dampaknya adalah banyak terjadi bencana. Sekitar 90% dari gempa bumi yang terjadi dan 81% dari gempa bumi terbesar di dunia terjadi di sepanjang Cincin Api ini. Sudah banyak sistem peringatan dini atau early warning system yang sudah dibangun oleh pemerintah dalam rangka menghadapi kemungkinan terjadinya bencana. Namun permasalahan terjadi jika bencana sudah benar-benar terjadi. Pemerintah, dalam hal ini Tim SAR mengalami kesulitan dalam proses pencarian korban bencana. Hal ini dikarenakan proses pencarian korban masih mengandalkan kemampuan mata tim SAR (sebatas kemampuan pengelihatan mata manusia). Dengan permasalahan di atas, diperlukan sebuah inovasi untuk mempercepat proses pencarian korban bencana. MATA DEWA adalah sebuah program yang berjalan pada mini komputer Raspberry serta terhubung secara wireless dengan kamera Ricoh Theta 360º. Kamera ini akan menangkap gambar secara 360º, dan gambar akan dikirim ke program raspberry untuk selanjutnya dilakukan proses face detection untuk mengecek keberadaan manusia di sekitarnya. Dan jika program mendeteksi adanya keberadaan manusia, maka program akan memunculkan posisi atau keberadaan korban bencana pada layar mini komputer raspberry yang dipegang oleh Tim SAR. Proses pendeteksian wajah manusia pada program ini akan berulang terus-menerus sampai tombol stop ditekan.
[DOWNLOAD ABSTRACT]Kategori
D3 Teknik ElektronikaD3 Teknik Telekomunikasi
D3 Teknik Elektro Industri
D3 Teknik Informatika
D3 Teknologi Multimedia Broadcasting
D4 Teknik Elektronika
D4 Teknik Telekomunikasi
D4 Teknik Elektro Industri
D4 Teknik Informatika
D4 Teknik Mekatronika
D4 Teknik Komputer
D4 Teknik Teknologi Game
S2 Teknik Elektro
S2 Teknik Informatika dan Komputer