PENGEMBANGAN SISTEM FIELD SERVICE MANAGEMENT YANG TERINTEGRASI DENGAN APLIKASI ANDROID : STUDI KASUS PADA PT. DATINDO INFONET PRIMA-DIVISI SERVICE ATM
ABSTRAK
Field Services Management (FSM),dalam bahasa indonesia Manajemen Pelayanan Lapangan merupakan upaya untuk menjadwalkan, mengoptimalkan dan pengiriman untuk layanan proses dan informasi yang di butuhkan oleh perusahaan yang mengirim tim dari teknisi atau staff lain ke luar atau dari kantor. Optimasi dibutuhkan karena melibatkan beberapa penjadwalan dan pengirman teknisi ke lokasi yang berbeda, dan meminimalkan biaya dan mempertahankan layanan yang baik kepada pelanggan. FSM paling sering dierujuk kepada perusahaan yang memerlukan pengelolaan layanan atau perbaikan sistem atau peralatan. Multitasking pekerja lapangan terhadap pelaporan pengerjaan merupakan suatu hal yang sangat sulit dilakukan. Terlebih jika permintaan pekerjaan ada lebih dari satu permintaan. Yang mana, terdapat beberapa komponen informasi yang harus diterima pada satu permintaan pekerjaan, seperti waktu kunjungan, kontak person, alamat, deskripsi pekerjaan, dan nomor tiket pengerjaan. Oleh karena itu perlu dilakukan pendekatan analisis untuk mendapatkan indikasi agar dapat terwujud konsep lebih yang efisien. Tugas Akhir ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah perangkat lunak pada mobile phone berbasis sistem operasi android yang akan terintegrasi dengan sistem informasi Field Service Management yang telah ada sebelumnya. Perangkat lunak yang dikembangkan mampu melakukan penerimaan deskripsi pekerjaan, sekaligus melakukan pelaporan pengerjaan dan langsung terintegrasi dengan database sistem informasi Field Service Management. Perangkat lunak di buat sesuai dengan kebutuhan perusahaan divisi service ATM yang menjadi tempat studi kasus Tugas Akhir ini.
[DOWNLOAD ABSTRACT]Kategori
D3 Teknik ElektronikaD3 Teknik Telekomunikasi
D3 Teknik Elektro Industri
D3 Teknik Informatika
D3 Teknologi Multimedia Broadcasting
D4 Teknik Elektronika
D4 Teknik Telekomunikasi
D4 Teknik Elektro Industri
D4 Teknik Informatika
D4 Teknik Mekatronika
D4 Teknik Komputer
D4 Teknik Teknologi Game
S2 Teknik Elektro
S2 Teknik Informatika dan Komputer