Author : M. Al Yusril Efendi   , Desy Intan Permatasari, Yesta Medya Mahardhika
ABSTRAK

Perkembangan teknologi mendorong era digitalisasi, di mana perkembangan teknologi semakin pesat sesuai dengan perkembangan zaman. Pada era modern saat ini, banyak dari masyarakat yang membutuhkan internet yang memiliki akses cepat, mudah dan murah. Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) melakukan survei terbaru pengguna internet di Indonesia, berdasarkan survei tersebut jumlah pengguna internet Indonesia mencapai 210 juta. Pada temuan survei terbaru, tingkat penetrasi internet di RI tumbuh 77,02%, di mana ada 210.026.769 jiwa dari total 272.682.600 jiwa penduduk Indonesia yang terhubung ke internet pada tahun 2021 terjadi lonjakan penggunaan internet dibanding tahun sebelumnya. Pada tahun 2018, penetrasinya di angka 64,80% yang kemudian terus tumbuh di 2019-2020 dengan penetrasi internetnya 73,70%. Skynet Media Utama adalah usaha yang bergerak dibidang jasa, beberapa permasalahan yang dialami yaitu pendataan pelanggan yang masih belum tertata rapi, jika ada nama pelanggan yang sama di satu desa, itu akan menjadi masalah di pendataan manual. Untuk pemberian invoice ke pelanggan harus menghubungi satu persatu. Pendaftaran pelanggan baru masih didata secara manual menggunakan excel, dan masalah pengaduan masih melalui chat whatsapp, yang terkadang chat tersebut tenggelam karena banyaknya chat yang masuk. Sistem Informasi Pelanggan rt rw net dibuat untuk memberikan informasi tentang pelayanan yang diberikan, mulai dari harga paket, biaya pemasangan dan lain sebagainya, dari segi admin memudahkan dalam mengelola data pelanggan. Pengguna dalam aplikasi tersebut adalah admin, pelanggan, dan calon pelanggan. Aplikasi dibuat berbasis website dan mobile, untuk website dikhususkan untuk admin, dalam mengelola semua data. Sedangkan mobile untuk pelanggan dan juga calon pelanggan. Eksperimen dan uji coba sistem menunjukan bahwa fitur-fitur dalam sistem dapat dijalankan dengan baik oleh pengguna, meningkatkan efektifitas pengguna dalam mengelola data pelanggan, serta mengelola pengaduan layanan. Dari segi informasi yang disampaikan juga dapat diterima dengan baik oleh pengguna.

[DOWNLOAD ABSTRACT]